Selasa, 31 Mei 2011

Khadafy Muncul Lagi di Televisi

Posted by ainunnafisa 02.05, under | No comments

Selasa, 31 MEI 2011

REUTERS Pemimpin Libya, Moammar Khadafy muncul di televisi, Senin (30/5/2011) bersama Presiden Afrika Selatan, Jacob Zuma.
TRIPOLI, KOMPAS.com - Pemimpin Libya, Moammar Khadafy, muncul lagi di televisi negara itu, Senin (30/5/2011) malam, setelah kemunculan terakhir pada 11 Mei lalu. Ia muncul bersama Presiden Afrika Selatan, Jacob Zuma, yang mengunkapkan bahwa Khadafy siap untuk melakukan gencatan senjata.
Zuma mengatakan kepada media Libya bahwa Khadafy menginginkan gencatan senjata, termasuk mengakhiri pemboman NATO, syarat yang sudah ditolak bulan lalu setelah sebuah misi mediasi sebelumnya oleh Zuma. Ketika berbicara di Tripoli, Zuma menambahkan, "Kami membahas perlunya memberikan kesempatan bagi orang Libya untuk memecahkan masalah mereka sendiri."
Televisi negara itu menyiarkan gambar saat Khadafy menyambut Zuma dan berjalan di sepanjang koridor ke sebuah ruangan besar. Di ruang itu, Khadafy yang duduk di kursi putih besar terlihat sedang berbicara. Namun tidak dilaporkan, di mana pertemuan itu berlangsung.
Khadafy, yang tidak muncul di publik sejak 11 Mei, terlihat mengepalkan tangannya ke udara ketika ia mengucapkan selamat berpisah kepada Zuma. Itu merupakan kunjungan kedua Zuma sejak konflik Libya pecah Februari lalu.
Kunjungan pertama Zuma hanya membuat sedikit kemajuan karena Khadafy menolak untuk mengakhiri kekuasaan 41 tahunnya, sementara pemimpin oposisi mengatakan tidak ada gencatan senjata sebelum Khadafy mundur dari jabatan.
Perkembangan terbaru itu muncul saat sekelompok perwira tinggi tentara Libya membelot dari rezim Khadafy dan bergabung dengan oposisi. Delapan perwira tinggi itu, termasuk lima jenderal, Selasa ini menyampaikan himbauan mereka dari Italia bagi tentara Libya yang lain untuk berpaling dari Khadafy, dalam upaya mengakhiri kekuasaan 40 tahun Khadafy.
Pejabat Kementerian Luar Negeri Italia memperkenalkan para jenderal itu, dua kolonel dan seorang mayor kepada wartawan di Roma, tiga hari setelah mereka melarikan diri dari Libya.

Dugaan Suap

Posted by ainunnafisa 01.54, under | No comments

Andi Diperiksa soal Anggaran Wisma Atlet

  Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Mallarangeng


JAKARTA,  - Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Mallarangeng dimintai keterangan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi selama tiga jam di Gedung KPK, Jakarta, Selasa (31/5/2011). Ia mengaku diajpertanyaan terkait penganggaran wisma atlet.
"Seputar jabatan saya sebagai Menpora dan juga terutama penganggaran wisma atlet," kata Andi.
Namun, ia tidak menjelaskan lebih rinci materi pertanyaan yang diajukan penyidik KPK terhadapnya. "Saya sempat memberikan keterangan kepada KPK sesuai panggilan KPK sebagai saksi, ada beberapa pertanyaan-pertanyaan yang ditanyakan," ungkapnya.
Komisi Pemberantasan Korupsi memerlukan keterangan Andi terkait dugaan suap pembangunan wisma atlet SEA Games. Kasus dugaan suap tersebut berawal dari tertangkapnya Sesmenpora Wafid Muharam bersama Manajer Marketing PT Duta Graha Indah, Mohamad El Idris dan mantan Direktur Marketing PT Anak Negeri Mindo Rosalina Manulang sesaat setelah diduga bertransaksi suap di ruangan Wafid, kantor Kemenpora.
Ketiganya kemudian ditetapkan sebagai tersangka penyuapan dengan bukti suap berupa cek senilai Rp 3,2 miliar. Ketika disinggung apakah benar Andi yang melaporkan dugaan transaksi suap itu kepada KPK, politisi Partai Demokrat itu menepisnya, "Bukan, bukan saya. Saya juga terkejut karena KPK mendatangi kantor saya. Sudah ya, sudah," tuturnya.